BerandaBest Seller
    StorytellingInterviewContent CreatorJurnalistikWritingWisnu NugrohoPrakerja
    MEMBUAT STORYTELLING SESUAI KAIDAH JURNALISTIK UNTUK KONTEN KREATOR
    4.9
    571 peserta terdaftar
    Rp 350,000
    Kamu akan mendapatkan
    3 jam 57 menit 56 detik durasi belajar
    Kuis
    Sertifikat kelulusan
    Akses selamanya
    Tentang Kursus
    Lihat Lebih Lanjut
    Metode Belajar
    Apa yang diperoleh setelah mengikuti kursus ini:
    Siapa saja yang perlu mengikuti kursus ini:
    Materi
    Modul: 7
    Konten: 57
    Total Duration: 3 jam 57 menit 56 detik
    Fasilitator
    Wisnu Nugroho
    Editor In Chief Kompas.com
    Wisnu Nugroho (biasa dipanggil Inu atau Beginu) adalah Pemimpin Redaksi Kompas.com sejak tahun 2016. Saat ini, Wisnu Nugroho aktif menjadi dosen di Universitas Multimedia Nusantara, menjadi host untuk podcast Beginu, dan juga menulis sejumlah buku. Ia menyelesaikan studi S1 Filsafat di Sekolah Tinggi Filsafat Driyarkara, mendapat Fellowship dari Pemerintah Jerman (International Institute for Journalism), dan S2 Ilmu Komunikasi di Universitas Indonesia sembari menjadi wartawan. Wisnu Nugroho menemukan kegembiraan dari menulis sejak remaja. Setelah lulus S1, ia menjadi jurnalis di Harian Kompas. Ia pernah ditempatkan di Surabaya, Yogyakarta, dan menjadi jurnalis Istana pada 2005 sampai dengan 2009. Wisnu Nugroho menulis sejumlah buku, antara lain tetralogi Sisi Lain SBY (Pak Beye dan Istananya, Pak Beye dan Politiknya, Pak Beye dan Keluarganya, dan Pak Beye dan Kerabatnya), Istana Bla Bla Bla, dan Kitab Pink Jason Ranti. Beberapa buku yang ditulis menjadi best-seller. Tak hanya menulis berita, sejumlah artikel ringan bebas sensor seputar Istana Kepresidenan juga ditulisnya di blog Kompasiana dengan tagline “mengabarkan yang tidak penting agar yang penting tetap penting". Kegemarannya menulis artikel ringan ini dilanjutkannya dengan “Editor’s Letter” di Kompas.com. Dalam kesehariannya, Wisnu Nugroho merupakan seorang commuter dan memilih sepeda atau transportasi publik sebagai pilihan utama. Ia juga adalah seorang penggiat filsafat dan berusaha mempraktikkan aktivitas berkesadaran (mindfulness). Salah satu keyakinan yang ia pegang dan juga menjadi dasar untuk kursus ini adalah “Tidak semua upaya baik lekas mewujud, panjang umur upaya-upaya baik".
    Ulasan Kursus